• Skip to main content
  • Skip to secondary menu
  • Skip to primary sidebar
  • Skip to footer
logo foldertips.com

F-Tips

Tutorial Android, iOS, Komputer dan Gadget Dibahas tanpa Kompromi.

  • Home
  • Sitemap
  • Xiaomi Devices
    • Mi 4C [Libra]
    • MI 5/Mi 5X/MI 5S/MI 5S+
    • MI A1 [Tissot]
    • Redmi 2/Prime
    • Redmi 3/3 Pro [Ido]
    • Redmi 3S/Prime/3X [Land]
    • Redmi 4 Family
    • Redmi 5 Family
    • Redmi Note 3 Pro / MTK
    • Redmi Note 4X (SD/MTK)
    • Redmi Note 5 / Pro [Whyred]
    • Redmi Note 6 Pro [Tulip]
    • Redmi Note 7 / Pro [Lav/Vio]
  • Jurnal-IT
  • Komputer
  • iOS
  • Android
  • Windows 10
  • Bisnis
  • Money
You are here: Home / Android

5 Aplikasi Penyimpan Password Terbaik [Android & iPhone]

31/05/2017 By Admin 1 Comment

Aplikasi Penyimpan Password Terbaik Secara Online

Ribet harus menyimpan banyak password untuk berbagai akun? Khawatir akun media sosial kamu dibajak hacker dan menyalahgunakan akun media sosial kamu?

Saat ini tak perlu khawatir lagi, gunakan aplikasi penyimpan password atau password manager terbaik berikut ini agar akun media sosial kamu aman.

Aplikasi penyimpan password yang saya bahas kali ini adalah aplikasi password manager untuk Android dan iOS.

Apa itu Password Manager?

Apa itu Password Manager

Password manager adalah sebuah aplikasi yang berfungsi untuk membuat sebuah password dengan kombinasi yang rumit, komplek dan panjang tapi kamu tidak perlu mengingatnya. Karena password tersebut akan disimpan dan diatur oleh aplikasi ini.

Beberapa aplikasi penyimpan password ini juga memiliki fitur form filler, yaitu fitur yang bisa mengisi secara otomatis username dan password saat kamu login atau masuk ke akun media sosial atau akun apapun itu.

Jadi kalau kamu ingin memiliki password yang super aman, kombinasi yang rumit, namun tidak ingin mengingatnya, aplikasi password manager jawabannya.


Baca Juga:
  • 2 Cara Reset Akun Mi Cloud karena Lupa Password, Email dan No HP
  • 3 Cara Mengatasi TWRP Minta Password / Internal 0 MB Xiaomi [Semua Tipe]
  • 2 Cara Mengatasi Lupa / Salah Pola / PIN / Pattern / Password HP Android

Bagaimana Cara Kerja Password Manager?

Aplikasi penyimpan dan pengelola password bekerja dengan menghasilkan kombinasi password yang unik, rumit dan panjang kemudian menyimpannya ke database dalam bentuk terenkripsi, agar data password ini terlindungi dari peretas.

Jadi gini, misalnya ada seseorang yang bisa mengakses PC atau smartphone kamu untuk mendapatkan password akun kamu, si peretas tidak akan berhasil mendapatkannya karena data password yang tersimpan sudah terenkripsi.

File terenkripsi ini hanya bisa diakses melalui master password. Yaitu password utama yang digunakan untuk mengakses aplikasi Password Manager.

Jadi, yang perlu Anda ingat hanyalah password master atau kata sandi utama untuk membuka aplikasi password manager tersebut.

Namun pastikan bahwa kata sandi utama (master password) ini aman. Gunakan kombinasi angka dan huruf sebaiknya minimal 16 karakter.

Manakah Aplikasi Password Manager yang Terbaik?

Aplikasi penyimpan password yang baik setidaknya memiliki fitur sebagai berikut :

  • Cross-Platform (Bisa berjalan pada semua sistem operasi baik Android, iOS, Windows, linux dan MacOS);
  • Bekerja dengan model zero-knowledge proof;
  • Menawarkan autentifikasi dua langkah (autentikasi multi faktor).

Seperti dikutif dari thehackernews.com, berikut ini aplikasi password manager terbaik untuk Android dan iOS..

Daftar Isi :

  • 5 Aplikasi Penyimpan Password Terbaik
    • Android
    • iPhone (iOS)
  • Tambahan :
    • Menggunakan Autentikasi 2 Langkah

5 Aplikasi Penyimpan Password Terbaik

Android

Aplikasi Penyimpan Password Terbaik
http://thehackernews.com

Saat ini hampir separuh dari penduduk dunia menggunakan perangkat Android. Hal ini juga menjadi penyebab banyaknya cracker jahat yang ingin mencuri data dari perangkat Smartphone kamu.

Oleh karena itu, amankan akun kamu dengan menggunakan aplikasi password manager berikut ini :

1. 1Password – Password Manager (Cross-Platform)

1Password - Password Manager
http://thehackernews.com

1Password – Password Manager merupakan salah satu aplikasi terbaik untuk mengatur dan menyimpan seluruh password dari akun kamu.

Dengan aplikasi ini, kamu bisa membuat password yang kuat, unik dan aman untuk setiap akun. Saat ingin login, kamu hanya tinggal menklik saja maka username dan password akan otomatis segera terisi pada form login.

Aplikasi ini menggunakan AES-256 bit enkripsi dan mensinkronisasikannya ke Dropbox atau bisa juga memilih menyimpannya dalam memori internal perangkat kamu.

Update terbaru untuk Android, 1Password – Password Manager telah dilengkapi dengan fitur Fingerprint untuk membuka kata sandi utama dengan sidik jari. Sehingga kamu tidak perlu lagi mengingat master password.

Aplikasi ini berbayar, hanya gratis selama 30 hari saja. Jika kamu merasa akun kamu penting, tidak ada salahnya untuk membeli aplikasi ini.

Download 1Password – Password Manager: Windows and Mac | iOS | Android

2. mSecure Password Manager (Cross-Platform)

mSecure Password Manager
http://thehackernews.com

mSecure Password Manager untuk Android merupakan salah satu aplikasi penyimpan password terbaik saat ini karena sudah mendukung enkripsi 256-bit Blowfish encrytion.

Aplikasi ini bisa kamu gunakan untuk menyimpan dan mengelola password seluruh akun kamu.

Kelebihan aplikasi ini adalah adanya fitur untuk menghancurkan diri sendiri (self-destruct) pada database setelah 5, 10, atau 20 kali gagal (tergantung pengaturan kamu) memasukkan password yang benar. Hal ini sangat berguna ketika ada orang yang tidak berhak mencoba untuk mengakses password utama (master password) kamu.

Selain itu, kamu juga bisa mensinkronisasikan semua perangkatmu ke Dropbox secara aman.

Aplikasi ini gratis untuk 30 hari, selanjutnya kamu harus membelinya apabila benar-benar membutuhkan aplikasi ini.

Download mSecure Password Manager software: Windows and Mac | iOS | Android

iPhone (iOS)

Aplikasi Penyimpan Password Terbaik Untuk Android & iPhone
http://thehackernews.com

Jangan salah, iOS juga rentan terhadap serangan cyber. Oleh karena itu, manfaatkan aplikasi password manager untuk mengamankan seluruh akun kamu.

Berikut ini aplikasi password manager terbaik untuk iPhone atau iPad (iOS)..

1. OneSafe Password Manager (Cross-Platform)

OneSafe Password Manager
http://thehackernews.com

OneSafe adalah salah satu aplikasi penyimpan password terbaik untuk perangkat iOS baik itu iPhone ataupun iPad. Aplikasi ini tak hanya bisa menyimpan password, namun juga bisa digunakan untuk menyimpan dokumen-dokumen penting seperti data kartu kredit, foto dan lainnya.

Sama seperti aplikasi password manager lainnya, One Safe juga bekerja dengan cara menekripsi data password dengan AES-256 encryption yang merupakan enkripsi tingkat tertinggi untuk perangkat mobile saat ini.

OneSafe juga menggunakan Touch ID untuk bisa login ke aplikasi dengan aman. Selain password utama, kamu juga bisa memberikan password tambahan untuk folder-folder tertentu yang kamu anggap berisi data yang sangat sensitif.

Fitur lainnya adalah sudah mendukung autofill saat login pada browser, sehingga kamu tidak perlu harus memasukkan username dan password secara berulang setiap kali ingin login.

Disamping itu, OneSafe juga memberikan fitur seperti pengunci otomatis, mendeteksi adanya login yang mencurigakan, self-destruct (menghancurkan diri secara otomatis) dan autentikasi dua langkah.

Download OneSafe Password Manager: iOS | Mac | Android | Windows

2. SplashID Safe Password Manager (Cross-Platform)

SplashID Safe Password Manager
http://thehackernews.com

SplashID Safe adalah salah aplikasi penyimpan password terbaik untuk iOS yang telah lama ada. Dengan aplikasi ini memungkinkan penggunanya untuk menyimpan data login dan informasi sensitif lainnya dengan aman dan terenkripsi.

Semua informasi penting kamu, termasuk login situs web, kartu kredit dan data jaminan sosial, foto dan lampiran file, dilindungi dengan enkripsi 256-bit.

Aplikasi Safe Password Manager SplashID untuk iOS juga menyediakan opsi autofill web, artinya Anda tidak perlu ribet copy paste kata sandi saat masuk.

Versi gratis aplikasi SplashID Safe hadir dengan fungsi penyimpanan dasar, jika fitur basic dirasa kurang, kamu bisa membelinya untuk mendapatkan fitur premium seperti sinkronisasi antar OS dan fitur-fitur lainnya.

Download SplashID Safe Password Manager: Windows and Mac | iOS | Android

3. LoginBox Pro Password Manager

LoginBox Pro Password Manager
http://thehackernews.com

LoginBox Pro adalah aplikasi pengelola kata sandi yang bagus untuk perangkat iOS. Aplikasi ini menyediakan info masuk ketuk tunggal ke situs web manapun yang kamu kunjungi, hal ini menjadikan aplikasi ini sebagai cara teraman dan tercepat untuk masuk ke situs internet yang dilindungi kata sandi.

Aplikasi LoginBox Password Manager untuk iOS bekerja dengan cara menggabungkan manajer kata kunci dan juga browser.

Pada saat kamu mendownloadnya, semua tindakan login kamu, termasuk memasukkan informasi, menekan tombol, kotak centang, atau menjawab pertanyaan keamanan, semuanya dilakukan secara otomatis oleh aplikasi Password Manager LoginBox.

Untuk keamanan, aplikasi LoginBox Password Manager menggunakan enkripsi AES untuk mengenkripsi data kamu dan menyimpannya di perangkat sendiri.

Download LoginBox Password Manager: iOS | Android

Tambahan :

Menggunakan Autentikasi 2 Langkah

Menggunakan Autentikasi 2 Langkah
http://thehackernews.com

Tak perduli seberapa kuat password kamu, tetap saja ada kemungkinan bagi peretas untuk menemukan cara agar bisa meng-hack akun kamu..

Oleh karena itu, gunakan fitur autentikasi 2 langkah untuk meningkatkan keamanan akun kamu. Autentikasi 2 langkah ini bekerja dengan cara tidak hanya meminta password saja, namun juga akan mengirimkan kode akses kedua melalui SMS ke nomor atau alamat email yang kamu daftarkan sebelumnya.

Jadi, saran saya, aktifkan fitur autentikasi 2 langkah ini.

Demikian 5 Aplikasi Penyimpan Password Terbaik [Android & iPhone].

Semoga bermanfaat ..

About Admin

Pecandu IT, pencinta seni fotografi dan penikmat kopi.. :)

Reader Interactions

Comments

  1. Alpian says

    23/03/2020 at 23:17

    Lupa akun mi

    Reply

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Primary Sidebar

ARTIKEL TERBARU

Cara-Split-Screen-di-iPad-agar-Bisa-Multitasking

Cara Split Screen di iPad agar Bisa Multitasking (Ipad OS)

Cara-Menghapus-Cache-di-iPhone-Opsi-Mudah-Menjamin-Penyimpanan-Tetap-Lowong

3 Cara Menghapus Cache di iPhone (Aplikasi, Cookie, Safari/Browser)

5-Cara-Mengunci-Aplikasi-di-iPhone-Pasti-Orang-Lain-Tidak-Bisa-Membukanya

4 Cara Mengunci Aplikasi di iPhone Tanpa Ketahuan, 100% Work

Cara-Merekam-Suara-di-iPhone-Manual-dan-Dengan-Aplikasi

2 Cara Merekam Suara di iPhone (Voice Note) dan Saat Telepon

Cara-Menambahkan-Email-Di-iPhone-Tanpa-Uninstall

3 Cara Menambahkan Email di Iphone Tanpa Menghapus Email Lain

Cara-install-APK-di-iPhone-Tanpa-Jailbreak-yang-Aman

3 Cara install APK di iPhone Tanpa Jailbreak yang Aman

Cara-Scan-Foto-di-iPhone-agar-Hasilnya-Sempurna-belum-rapi-belum-gambar

7 Cara Scan Foto di iPhone via App dan Online (Hasil Sempurna!)

Cara-Logout-Instagram-di-iPhone-Agar-Aman-Saat-HP-Dipakai-Orang-Lain

3 Cara Logout Instagram di iPhone Sendiri/Orang Lain

Cara-Nonton-Drakor-di-Telegram-iPhone-dengan-Mudah

6 Cara Nonton Drakor di Telegram iPhone Sub Indo, Gratis!

Cara-Melihat-Pesan-Whatsapp-yang-Ditarik-di-iPhone

5 Cara Melihat Pesan Whatsapp yang Ditarik di iPhone

Ads By Google

Footer

Pecandu IT, pencinta seni fotografi dan penikmat kopi.. :)

Admin: View My Blog Posts

Berlangganan Artikel

Dapatkan tutorial terbaru di sini.. Gratis..!

Bussines

Lirik Terjemahan

Copyright © 2023 · Privacy Policy | Kontak Saya · Handcrafted with by F-Tips